Teknologi Multitouch


Siapa yang tidak kenal iPhone? Bila Anda tidak kenal maka Anda perlu sesekali untuk membuka Google mencari informasi tentang iPhone. Sejak pertama kali dluncurkan, iPhone 3G menuai banyak pujian dan kecaman. Mulai dari teknologi, tampilan, dan desain yang wah...... , hingga harganya yang selangit untuk ukuran sebuah ponsel touchscreen.

Tapi saat ini kita tidak sedang membicarakan tentang resensi dari iPhone(karena sudah gak update) atau spesifikasi secara detail. kita akan membahas tentang teknologi yang tertanam dalam layar sentuh iPhone yang disebuat dengan Multitouch.

Apa yang spesial dari
Multitouch? Sepertinya sama saja dengan teknologi layar sentuh biasa. Jangan terburu-buru, mari kita lihat ulasan berikut.

Multitouch memungkinkan kita memberikan perintah melalui lebih dari satu sentuhan. Ini berkat potongan-potongan tembaga berbentuk kawat pipih yang disusun secara melintang(driving line) dan membujur (sensing line) seperi garis lintang dan garis bujur pada peta atau atlas tidak saling bersentuhan karena dibatasi oleh isiolator berupa mika. Masing-masing ujung driving line dan sensing line dipasangkan kabel yang kemudian dikirim ke processor dan dikonversi oleh software(atau opeating system) menjadi suatu koodinat yang akan digunakan untuk menentukan perintah yang akan dieksekusi oleh program.

Saat ini bukan hanya Apple saja yang menggunakan Multitouch, banyak vendor yang menyematkan teknologi ini pada produk gadjetnya, terutama utnuk ponsel touchscreen, tablet PC, laptop, hingga netbook kelas premium.

referensi:
http://electronics.howstuffworks.com/iphone2.htm


0 komentar to "Teknologi Multitouch"

Posting Komentar